Minggu, April 20, 2025

Jika Hindari Rematch dengan Dmitry Bivol, Canelo Alvarez Bisa Dibilang Pengecut

Must Read

JAKARTA, interakindo.com – Dmitry Bivol pernah bilang, jika Canelo Alvarez kalah dari Gennady Golovkin [17 Sep 2022], maka tidak ada rematch. Faktanya, Canelo menang angka atas Golovkin.

Sekarang giliran Canelo balik mengancam. Jika Bivol kalah dari Gilberto Ramirez [5 Nov 2022], tak akan ada rematch.

Dmitry Bivol mengalahkan Canelo Alvarez dengan angka mutlak pada pertarungan Mei 2022. Alih-alih langsung rematch, ujug-ujug Canelo mengambil rute lain, bertarung trilogi dengan Gennady Golovkin yang sudah makin sepuh di usia 40.

BACA JUGA :   Walikota Solo Gibran Sumbang 1 Gol di Ekshibisi Turnamen Gibran Siwo PWI 2022

Bivol sempat mengancam takkan ada rematch jika Canelo kalah dari Golovkin. Untungnya Canelo menang.

Di sisi lain, lantaran Canelo melakukan duel sela, Bivol pun jadi tak punya alasan untuk tidak melakukan duel wajib dengan Gilberto Ramirez.

Ini duel yang paling lama ditunggu Zurdo Ramirez. Selain ingin merebut gelar kelas berat ringan dari Bivol, sebagai petinju Meksiko Ramirez juga ingin membayar dendam kekalahan Canelo dari Bivol.

BACA JUGA :   Karateka Cantik Asal Makassar Ini Jatuh Cinta dengan Tanah Papua

Ini jelas bukan pertarungan mudah buat Bivol. Karena itu, Canelo seperti memanfaatkan momen itu dengan mengancam Bivol. Jika kalah dari Ramirez, Canelo batal melakukan rematch.

Menariknya, jika Ramirez yang menang, Canelo sejak jauh-jauh hari sudah pasang kuda-kuda, bahwa ia tak mau lagi bertarung dengan sesama petinju Meksiko. Itu juga berlaku bagi David Benavidez, petinju kelas menengah super AS asal Meksiko.

BACA JUGA :   Ada Empat Pemain Asing Baru di Persikabo 1973, Cek Disini !!

Nah, menariknya juga jika Bivol ternyata bisa mengalahkan Ramirez. Jika itu terjadi, Canelo bisa berada dalam posisi makan buah simalakama. Menghindari Bivol sama artinya ia menunjukkan ketakutannya atas petinju Rusia itu. Bertarung dengan Bivol juga berisiko kalah kali kedua dan itu akan merusak legasi yang ingin dibangunnya.

Apalagi jika ia menghindari Bivol dan bertarung dengan petinju sekelas John Ryder.***

- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img
Latest News

Turnamen Billiard Antar Petugas Pemasyarakatan se-Jatim, Perwakilan Lapas Pamekasan

SURABAYA, INTERAKINDO – Fathorrahman yang biasa di panggil Pa’ong , pemain Billiard berbakat dari Lapas Kelas IIA Pamekasan, berhasil...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img