Jumat, April 18, 2025

Bantuan Tabung Oksigen Kadin Kalbar akan Dimanfaatkan Kodim XII/Tanjungpura Secara Maksimal

Must Read

KUBU RAYA, interakindo.COM — Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura menerima bantuan berupa 50 tabung oksigen isi, 50 flow meter dan 10 ton oksigen liquid dari Kamar Dagang dan Industri Provinsi Kalimantan Barat. Penyerahan bantuan berlangsung di Lapangan Tembak Pistol Indoor Rahmat, Makodam XII/Tanjungpura, Kamis (14/10).

Bantuan diterima secara simbolis oleh Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Sulaiman Agusto yang diserahkan oleh Ketua Kadin Kalbar, Joni Isnaini.

BACA JUGA :   4 Rumah Tertimpa Longsoran Tebing di Ciburuy, Cigombong, Bogor

Sulaiman Agusto mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan ini. Menurutnya, tabung oksigen saat ini memang sangat dibutuhkan bukan hanya untuk pasien Covid-19 namun juga untuk pasien penyakit yang lain.

Pangdam mengatakan, bantuan dari Kadin tersebut akan dimanfaatkan sebaik mungkin. Ia sudah berkoordinasi dengan Kakesdam dan Karumkit, nantinya bantuan ini  akan disalurkan ke Rumah Sakit Tingkat IV Singkawang.

BACA JUGA :   Di Usia 150, Padang Golf Rawamangun Ditetapkan Sebagai Cagar Budaya

“Supaya bisa digunakan untuk membantu pelayanan kesehatan bagi prajurit dan masyarakat. Karena rumah sakit kita tidak hanya melayani prajurit tapi juga masyarakat. Kita akan salurkan bantuan ini secepatnya,” kata Sulaiman.

Sementara Joni Isnaini menjelaskan, bantuan dari Kadin Indonesia ini untuk didistribusikan ke rumah sakit-rumah sakit yang membutuhkan. Kadin Kalbar mendapatkan sebanyak 200 tabung oksigen.

BACA JUGA :   Kadin Indonesia & Asproksi Dukung Pembangunan Sarana Medis & Pelayanan Publik Lombok Tengah

“Yang dibagikan, di antaranya ke Kodam, Polda dan juga sudah dibagikan ke Pemda Ketapang sebanyak 20 tabung. Selain tabung oksigen, kita juga bagikan sekaligus dengan flow meter dan oksigen liquid. Harapan kami dari Kadin Kalbar ini bisa membantu dan terus bisa bersinergi dengan Kodam,” tandasnya.

- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img
Latest News

Turnamen Billiard Antar Petugas Pemasyarakatan se-Jatim, Perwakilan Lapas Pamekasan

SURABAYA, INTERAKINDO – Fathorrahman yang biasa di panggil Pa’ong , pemain Billiard berbakat dari Lapas Kelas IIA Pamekasan, berhasil...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img