Jumat, September 22, 2023

Bogor Fest Agustus Harus Digelar Spektakuler, Kata Iwan Setiawan

Must Read

BOGOR, interakindo.com — Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bogor Iwan Setiawan meminta Bogor Fest tahun 2023 digelar secara spektakuler.

“Bogor Fest ini harus punya kesan wah jadi semua potensi yang ada di Kabupaten Bogor kita libatkan,” ujar Plt Bupati Iwan Setiawan kepada wartawan, Ahad (7/5).

Ia juga berharap di Bogor Fest yang rencana akan digelar di Stadion Pakansari pada Agustus selama tiga hari ini banyak memamerkan produk lokal.

“Kan produk lokal juga banyak yang levelnya nasional, internasional. Kita pamerkan juga seperti Astra, ASKI, kita juga punya produk-produk kita tampilkan,” ucapnya.

BACA JUGA :   Wabup Bogor Berharap Program Bedah Musholla di Kabupaten Bogor Berlanjut

Selain itu, dalam Bogor Fest kali ini juga ia meminta panitia mengundang semua potensi, baik itu di bidang perumahan industri, bidang IT bidang anak muda, olahraga, pendidikan, UMKM, festival kopi, festival olahraga.

BACA JUGA :   Wabup Bogor Berharap Program Bedah Musholla di Kabupaten Bogor Berlanjut

“Mungkin juga ada Bogor bicara podcast dengan artis misalnya atau eksebisi olahraga bisa dari situ sekarang kan yang digandrungi voli atau liga Dispora. Dispora ini harus bisa menyampaikan bisa berbuat untuk festival ini,” bebernya di laman bogor-kita.com.

BACA JUGA :   ​KBRI Kairo Fasilitasi Transaksi Perdagangan Kopi Indonesia-Mesir

Ia juga berharap, masing-masing SKPD bisa menggali potensi yang ada, misalkan menggandeng rekanan kerja atau industri

Dan puncaknya, harus dibuat spektakuler dengan menampilkan band atau penyanyi nasional.

“Banyak sekali potensi yang bisa digali untuk memeriahkan Bogor Fest tahun ini,” terangnya.

Terakhir ia menyebut, anggaran yang digunakan kegiatan ini hanya sekitar Rp 3,7 miliar dari APBD.

BACA JUGA :   Kadin: Problem Kemiskinan Tak Cuma Tanggung Jawab Pemerintah

“Tapi kan kita juga bisa mengundang swasta, kan kalau swasta diundang mereka bayar,” tuntasnya.

BACA JUGA :   Kadin: Problem Kemiskinan Tak Cuma Tanggung Jawab Pemerintah

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor berencana akan menampilkannya semua potensi yang ada dengan mendorong stakeholder dari mulai ekraf hotel, restoran, destinasi wisata dan lainnya.

“Tentunya kita akan dorong stakeholder untuk bisa menampilkan semua potensi yang ada di Bogor Fest tahun 2023 ini,” ujar Kadisbudpar Kabupaten Bogor, Deni Humaedi kepada wartawan.***

- Advertisement -spot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img
Latest News

Kejar Gelar Keempat, Petinju Muslim Badou Jack Lowongkan Gelar Kelas Penjelajah WBC

JAKARTA, interakindo.com -- SETELAH merebut 3 sabuk gelar di kelas berbeda, petinju muslim Badou Jack asal Swedia, masih menginginkan...
BACA JUGA :   Guru Madrasah & PAI Penerima Bantuan Ganda Diminta Kembalikan Uang

Rutinitas Perawatan Minimalis: Menyederhanakan Perawatan Tubuh, Wajah, dan Rambut Anda

- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img