Selasa, Juli 8, 2025

Indonesia Siap Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023, Gantikan Cina

Must Read

JAKARTA, interakindo.com — Indonesia  mengajukan diri untuk menjadi tuan rumah Piala Asia 2023, 16 Juni-16 Juli, setelah Cina mengundurkan diri sebagai tuan rumah sehubungan dengan peningkatan kasus Covid19.

AFC memberikan tenggat waktu hingga akhir Juni 2022 untuk melengkapi persyaratan.

Sebelumnya PSSI masih mengkaji untuk ikut bidding Piala Asia 2023. Sebab, penyelenggaraan Piala Asia 2023 berdekatan dengan berakhirnya Piala Dunia U-20 yang diselenggarakan di Indonesia.

BACA JUGA :   Tak Terbendung, Forever Young Rebut Trofi JS League 2022

Namun, setelah berkoordinasi dengan pemerintah, PSSI memutuskan untuk mengajukan diri menjadi tuan rumah. “PSSI resmi mengajukan diri untuk menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.  PSSI pun mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dalam hal ini Menpora Zainudin Amali yang telah mendukung rencana ini,” ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

“Semua persyaratan yang diminta AFC segera kami siapkan dan akan kami kirimkan secepat mungkin,’’ imbuh Iriawan.

BACA JUGA :   Taufik Jursal Effendi, dari Lapangan Hijau ke Gedung Parlemen, Siapkan Tangerang Gemilang

Sejauh ini sudah ada 4 negara yang mengajukan diri menjadi tuan rumah, yakni Australia, Jepang, Korea Selatan, dan Qatar.

- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img
Latest News

Libatkan WBP Dalam Kegiatan Kepeamukaan

PAMEKASAN, INTERAKINDO – Suasana berbeda tampak di Lapangan Dapur Lapas Kelas IIA Pamekasan, Sabtu pagi. Sebanyak 30 warga binaan...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img