Rabu, November 12, 2025

Ariel NOAH Belanja Kosmetik di Amerika, Gading Martin: Sekarang Udah Dandan-Dandanan ya!

Must Read

INTERAKINDO – Momen menarik datang dari vokalis NOAH, Ariel, yang tengah berada di Amerika Serikat bersama grup The Dudas beranggotakan Ariel, Desta, Raffi Ahmad, dan Gading Martin.

Dalam vlog yang diunggah di RANS Entertainment, Ariel tampak sibuk berbelanja kosmetik di sebuah toko di AS. Namun, bukan untuk dirinya  melainkan untuk sang putri semata wayang, Alleia Anata Irham.

BACA JUGA :   Menparekraf Sandiaga Uno Resmikan Proyek Revitalisasi Galeri MURI di Jakarta

Ariel dengan teliti memilih berbagai produk kecantikan seperti lip tint, bedak, hingga skincare, memastikan semua pesanan Alleia terpenuhi. Sikapnya itu menunjukkan sisi lain Ariel sebagai ayah yang penuh perhatian dan penyayang.

Di tengah keseriusan berbelanja, suasana jadi cair ketika Gading Martin melontarkan candaan yang langsung mengundang tawa.
“Sekarang beda ya, udah dandan-dandanan,” ucap Gading menggoda.

BACA JUGA :   Mendag Lutfi: Indonesia Berpotensi Besar Jadikan Jakarta sebagai Ibukota Fesyen Muslim Dunia

Ariel yang mendengar godaan itu hanya tersenyum sambil menjawab santai,

“Dulu minta boneka tau gak Sekarang mintanya makeup.” Respon Ariel

Candaan ringan itu langsung disambut tawa oleh gading yang ikut mendampingi. Meski terdengar sederhana, momen tersebut memperlihatkan hubungan hangat antara Ariel dan Alleia, sekaligus kekompakan The Dudas yang selalu berhasil mencairkan suasana.

BACA JUGA :   LaNyalla Ikuti Acara Muludan di Kesultanan Kanoman Cirebon

Aksi Ariel di video itu pun mendapat banyak pujian dari warganet. Banyak yang menilai, Ariel bukan hanya musisi berbakat, tapi juga sosok ayah yang perhatian dan dekat dengan anaknya.

- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img
Latest News

Pria Kantong Sampah Bikin Heboh di New York Fashion Week, Dikirain Model Beneran

INTERAKINDO – Dunia mode dibuat ngakak sekaligus tercengang setelah seorang pria misterius tiba-tiba naik ke panggung New York Fashion Week (NYFW) 13...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img